Kecoa Amerika

Print page
American Cockroach

Nama Umum:

Kecoa Amerika

Kategori Spesies:

Kecoa

Nama Ilmiah:

Periplaneta americana

Famili:

Blattidae

Ringkasan


Deskripsi:

Spesies kecoa umum yang paling besar, mereka dapat tumbuh hingga 50 mm. Berwarna coklat kemerah-merahan, spesies ini dapat terbang dan panjang sayapnya menutupi seluruh tubuhnya.

Perilaku:

Hidup berkelompok dan aktif di malam hari, mereka menghabiskan waktunya di siang hari dengan bersembunyi di dalam celah dan retakan. Umumnya, merekan menyukai kondisi lingkungan yang lembab dan hangat, tetapi mereka dapat juga hidup dalam kondisi kering. Kecoa dapat menyesuaikan diri dengan sangat cepat.

Meskipun sarang utamanya sering berada di luar ruangan, kecoa akan menjelajah makanan sampai di beberapa bagian bangunan, sepanjang saluran, jalur pipa, dan celah-celah.

Penyebaran:

Berasal dari Afrika tropis, saat ini kecoa Amerika tersebar di seluruh dunia.

Habitat:

Mereka lebih menyukai kondisi lingkungan yang hangat, lembab, gelap dan tersembunyi serta seringkali ditemukan di selokan dan septic tank. Biasanya mereka akan hidup di saluran air dan di bawah tanah. Mereka memakan berbagai macam makanan, mereka akan berkembang berkembang dimanapun makanan disimpan dan tersedia.

Resiko:

Kecoa Amerika menyebarkan bakteri pada saat mereka berjalan, menularkanbeberapa bibit penyakit seperti Salmonella dan E. coli ke setiap daerah yang mereka lewati. Kecoa juga melepaskan kutikula, membuang kotoran dan potongan bagian tubuh lainnya yang menyebabkan asma dan pemicu alergi.

Produk yang bisa digunakan

Blattanex 2,15 Gel, Maxforce Forte 0,05 Gel, Solfac 10 WP

Recommended products

Gel-Bait

Blattanex® Gel 12g dan 5g - Anti Kecoa

Blattanex Gel adalah produk siap pakai berbentuk Gel untuk...

Selanjutnya